Peran harian serambi Indonesia dalam sosialisasi Undang-undang Nomor 23 Tahun 1997 di Kota Banda Aceh

Hadi, Ainal (2001) Peran harian serambi Indonesia dalam sosialisasi Undang-undang Nomor 23 Tahun 1997 di Kota Banda Aceh. Program Pascasarjana Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. (Unpublished)

[thumbnail of Peran Harian Serambi Indonesia_Ainal Hadi_2001.pdf] Text
Peran Harian Serambi Indonesia_Ainal Hadi_2001.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Pasal 5 ayat (2) Undang-undang No 23 Tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup (UUPLH) menyatakan bahwa setiap orang mempunyai hak atas informasi lingkungan hidup. Ini berarti lembaga yang bergerak di bidang penyebaran informasi berkewajiban menyebarluaskan informasi lingkungan hidup kepada masyarakat. Sebagai media informasi Harian Serambi Indonesia dapat berperan dalam menyebarluaskan informasi lingkungan hidup terutama sekali UUPLH. Penelitian dilakukan di Kota Banda Aceh, faktor-faktor penghambat pelaksanaan sosialisasi dan upaya mengatasi tersebut. Hasil penelitian menunjukkan Harian Serambi Indonesia belum dapat menjalankan peran dalam mensosialkan UUPLH secara optimal, faktor penghambat dalam sosialisasi adalah faktor eksternal dan faktor internal, dan upaya yang dilakukan dalam mengatasi hambatan tersebut adalah dengan menganjurkan wartawan peliput berita lingkungan hidup untuk lebih mendalami masalah-masalah di bidang lingkungan hidup. Disarankan kepada media massa cetak yang ada di Kota Banda Aceh, khususnya kepada harian Serambi Indonesia agar menjalin kerjasama dengan Pusat Studi Lingkungan Hidup Universitas Syiah Kuala.

Item Type: Other
Subjects: K Law > K Law (General)
K Law > K Law (General) > K85-89 Legal Research
K Law > KL Asia Eurasia > Indonesia
Depositing User: Delta Ira Anggrea
Date Deposited: 22 May 2024 07:48
Last Modified: 22 May 2024 07:48
URI: https://ir.lib.ugm.ac.id/id/eprint/1311

Actions (login required)

View Item
View Item